Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara agar anak tidak mabuk perjalanan tanpa obat

gambar sumber : kompas.com

Seringkali berpergian jauh dengan si kecil membuat cemas jika si kecil mengalami mabuk perjalanan, mabuk perjalanan sendiri adalah kondisi ketika otak tak dapat memahami sinyal gerakan oleh tubuh sehingga dapat mengakibatkan pusing bahkan mual. Kondisi tersebut sering terjadi pada anak dengan rentan usia 5-12 tahun. Penyebab mabuk perjalanan juga beragam, seperti kelelahan, riwayat keluarga, hingga efek bermain hp. jika sikecil sering mabuk perjalan maka simak 5 cara agar anak tidak mabuk perjalanan tanpa obat

Ajak si kecil bicara

Bicara dapat mengurangi rasa cemas dan tidak nyaman yang dialami oleh anak. hal tersebut terjadi karena otak lebih menanggapi situasi dengan lawan bicara dari pada perjalanan tersebut. Ajak si kecil berbicara santai dengan topik yang tidak berat, hal ini bisa dilakukan dengan bercerita tentang alam, atau hobi anak. Usahakan untuk tidak mengajak anak mengobrol kebelakang atau berlawanan arah, hal ini dapat mengakibatkan pusing yang justru dapat mengakibatkan mual.

Berikan anak permen

Cara agar anak tidak mabuk perjalanan tanpa obat yang kedua adalah mengkonsumsi permen. Permen dapat menekan produksi asam lambung yang dapat mengakibatkan rasa mual pada perut yang disebabkan karena efek perjalanan. Pilih rasa permen yang segar seperti mint atau buah buahan layaknya jeruk, nanas maupus stroberi. Namun sobat harus berhati-hati dengan jumlah permen yang anak konsumsi. konsumsi berlebihan permen dapat mengakibatkan sakit gigi pada anak yang disebabkan oleh kadar gula yang tinggi dan tekstur permen yang lengket dapat menempel pada gigi dan menyebabkan gigi berlubang.

Atur pola makan anak

Mengkonsumsi terlalu banyak makanan dapat menyebabkan rasa mual pada anak. Namun sebaliknya rasa lapar juga dapat mengakibatkan naiknya asam lambung sehingga menimbulkan rasa tidak nyaman. Sebaiknya konsumsi buah dan sayur dalam porsi yang cukup. Konsumsi juga kacang-kacangan dan olahan daging dan hindari anak mengkonsumsi makanan pedas ataupun asam yang dapat menyebabkan sakit perut.

Perhatikan rute

Jika anda menggunakan kendaraan pribadi, usahakan untuk memilih rute yang baik. Pilihlah rute yang mempunyai jalan tidak bergelombang dan minim belokan. ini sangat berpengaruh terhadap kenyamanan anak. jalan yang bergelombang dapat mengakibatkan perut berguncang sehingga anak akan merasa mual. Jalan yang penuh kelokan juga dapat menyebabkan pusing karena mata terlalu banyak melihat objek bergerak.

Buka jendela/ventelasi

Cara agar anak tidak mabuk perjalanan tanpa obat yang terakhir adalah membuka sirkulasi udara. Udara segar dapat mengurangi rasa mual yang dialami anak. Hal ini juga membuat bau yang tidak sedap yang ada pada kendaraan berkurang. Beberapa mobil menyediakan fitur sunroof yang dapat meningkatkan sirkulasi udara. Jika tidak ada sunroof sobat dapat membuka jendela mobil yang penting jangan membuka pintunya yaaa…

Posting Komentar untuk "5 Cara agar anak tidak mabuk perjalanan tanpa obat"